Bagaimana seorang praktisi Buddhis menghindari bencana alam dan bencana akibat ulah manusia pada saat bepergian; welas asih Guan Shi Yin Pu Sa tiada batasnya 学佛人出门如何避开天灾人祸;观世音菩萨的慈悲无限

 

Wenda20170820A   05:51  

Bagaimana seorang praktisi Buddhis menghindari bencana alam dan bencana akibat ulah manusia pada saat bepergian; welas asih Guan Shi Yin Pu Sa tiada batasnya

Pendengar pria: Di ​​berita TV memberitakan bahwa sekarang ini kecelakaan mobil, serangan teroris serta bencana alam dan bencana akibat ulah manusia tidaklah sedikit. Master, kita sebagai praktisi Buddhis hanya perlu memohon kepada Guan Shi Yin Pu Sa untuk memberkati kita keselamatan dan kemudian melafalkan paritta di perjalanan, dapatkah kita menghindari bencana alam dan bencana akibat ulah manusia?

Master menjawab: Tentu saja, sudah pasti (Bagaimana mengatakan kepada Guan Shi Yin Pu Sa?) Dengan memohon “keluar rumah ketemu Guan Shi Yin”, selalu berkata dalam hati, selalu ketemu Guan Shi Yin Pu Sa ketika keluar, katakan saja seperti itu. Sebenarnya jika dalam hati kita selalu ada Guan Shi Yin Pu Sa saat berada di rumah, maka Pu Sa akan menyertai kita ketika bepergian (Oh. Anda mengatakan“selama hati kita ada Guan Shi Yin, maka Guan Shi Yin Pu Sa akan menyertai kita sewaktu bepergian”, sebenarnya ini adalah tubuh dharma dari Guan Shi Yin Pu Sa yang melindungi, benar?) Benar.

Guan Shi Yin Pu Sa sangat welas asih, ketika cahaya Guan Shi Yin Pu Sa menyinarimu maka kamu pasti akan diberkati, kamu akan merasakannya (ya) Jika kamu menatap mata Guan Shi Yin Pu Sa, perlahan-lahan akan melihat welas asih-Nya, dan kamu akan dapat melihat keseluruhan tubuh Guan Shi Yin Pu Sa adalah welas asih, dia hanya menatapmu dengan ekspresi seperti itu, meskipun dia tidak menatapmu, rupa-Nya tetap welas asih. (Master, Meskipun Guan Shi Yin Pu Sa welas asih, tetapi anak-anak yang tidak patuh, maka suasana hati seperti apa yang akan dirasakan oleh Guan Shi Yin Pu Sa?) Merasa sangat disayangkan. Karena tidak dapat diselamatkan oleh Pu Sa, selanjutnya Dewa Pelindung Dharma akan menghukum.

Misalnya, Ayah dan Ibu tidak bisa menyelamatkan anak ini, dan pada akhirnya ditangkap oleh polisi dan ibu hanya bisa menangis. (Mengerti. Sebelum keluar rumah, dalam hati kita berpikir:  Guan Shi Yin Pu Sa lindungi saya hari dengan selamat dan lancar. Apakah benar dengan berpikir begini saja?) Benar. Biasanya Master sebelum keluar akan melafalkan Da Bei Zhou (berapa kali?) Setidaknya 1 kali. Kemudian dalam hati berpikir: Guan Shi Yin Pu Sa memberkatimu (oh) kamu sendiri yang memperoleh manfaatnya.

Setelah kamu pergi, “Guan Shi Yin Pu Sa berkati saya aman dan selamat” dan kemudian terus melafalakan Da Bei Zhou, itu saja.  (Mengerti. Guan Shi Yin Pu Sa adalah ibu yang paling welas asih. Semua Bodhisattva dan dewa dalam “Xi You Ji – Perjalanan ke Barat” sangat menghormati Guan Shi Yin Pu Sa. Apabila Guan Shi Yin Pu Sa muncul, mereka semua sangat menghormati dan sopan) Benar.  Guan Shi Yin Pu Sa memang sangat baik, bahkan Sang Buddha juga mengatakan bahwa begitu banyak Bodhisattva di langit, tidak ada satupun yang bisa melampaui welas asih dari Guan Shi Yin Pu Sa.

Welas asih dari setiap Bodhisattva maupun perjalanan mencapai pencerahan sempurna adalah berbeda, tetapi Guan Shi Yin Pu Sa adalah simbol dari welas asih, simbol welas asih dari seluruh alam Buddha (Buddhadhatu), mengertikah? (Mengerti. Sebenarnya pada zaman kemerosotan Dharma ini, hanya welas asih yang dapat mengurai segala bencana, dimana ini relevan dengan Maha Welas Asih dari Guan Shi Yin Pu Sa) mengandalkan pada pertarungan hanya bisa menyelesaikan masalah secara sementara, tidak dapat menyelesaikan masalah selamanya.

Seperti perang Iran-Irak, kamu menyerang dia dan dia menyerang kamu lalu kamu menyerang dia lagi dan dia menyerangmu lagi. Hingga berantakan (telah berperang selama berapa tahun, kapan akan berakhir apabila kebencian dibalas dengan kebencian) sejak kita kecil sudah melihat mereka berperang, sudah berperang lebih dari 50 tahun, masih berperang (Sudah mengerti. Master, lebih membutuhkan Anda untuk membabarkan Dharma ajaran Buddha, babarkan budaya tradisional Tiongkok untuk menyelamatkan makhluk hidup) ya benar (terima kasih atas wejangan Master yang welas asih)

 

Wenda20170820A   05:51  

学佛人出门如何避开天灾人祸;观世音菩萨的慈悲无限

男听众:电视新闻中,现在发生车祸、恐怖袭击,天灾人祸也不少。师父,我们学佛人每次出去之前只要请观世音菩萨保佑我们一切平安,然后在路上多念经,就能避开这些天灾人祸吗?

台长答:那当然,肯定的(怎么跟观世音菩萨说呢?)求啊,“出门遇见观世音”,心里经常讲,出门就遇见观世音菩萨了,就这么讲。其实在家里心中有观世音菩萨,出门菩萨就跟着你跑(哦。您说“你只要心中有观世音,出门观世音菩萨就跟着你跑”,实际就是观世音菩萨的法身在保佑着,是吗?)对。观世音菩萨真的很慈悲,观世音菩萨的光芒照到你,你一定会受到加持,你会有感觉的(是)观世音菩萨……你盯着她眼睛看,慢慢会看到她的慈悲,你就会看见观世音菩萨整个身体都是慈悲的,她就是一个表情这么盯着你看,她哪怕不看你,都是一种慈悲相(观世音菩萨虽然慈悲,但是不听话的孩子,观世音菩萨会是什么样的心情呢,师父?)觉得很可惜啊。因为菩萨救不了,接下来护法神惩罚了。比方说,爸爸妈妈救不了这个孩子,最后被警察抓去了,妈妈只能流泪(明白。出门之前,我们心里想:观世音菩萨保佑我今天出门平安顺利。这样想就可以了,是这样吗?)对。台长出门一般都要念大悲咒的(几遍呢?)至少一遍。然后你心中要想:观世音菩萨在加持你(嗯)你自己获益的。你出门之后,“观世音菩萨加持我平安吉祥”,然后嘴巴里不停地念大悲咒,就可以了(明白了。观世音菩萨是最慈悲的母亲,《西游记》里各个菩萨、神明都那么尊敬观世音菩萨,只要观世音菩萨出现,他们都特别尊敬,礼让三分)对。观世音菩萨真的很可爱,非常好,连佛陀都说,天上这么多菩萨,没有一个慈悲及得过观世音菩萨的。每个菩萨的慈悲或者每个菩萨成佛的渠道不一样,但是观世音菩萨真的是慈悲的象征,整个佛界的慈悲象征,明白吗?(明白。其实末法时期,唯有慈悲可以化解一切灾难,正好相应了观世音菩萨大慈大悲)很多事情靠打只能解决一时的问题,解决不了永远的问题。像两伊战争,你打他了,他打你了;你再打他,他再打你。打得一塌糊涂(打了多少年,冤冤相报何时了)我们小时候就看他们开始打,打了50多年了,还在打(明白了。师父,更加需要您弘扬佛法,弘扬中华传统文化来拯救众生)对啊(谢谢师父慈悲开示)