shuohua20110923
Pendengar wanita: Halo, Master! Anda bekerja sangat keras. Mohon Anda tafsirkan beberapa mimpi. Beberapa hari yang lalu anak saya bermimpi. Termasuk dia, total ada tiga orang dalam mimpi. Kemudian satu orang datang dan menyuruh mereka untuk menghafal paritta Xin Jing. Kedua orang itu tidak bisa menghafal, hanya dia sendiri yang bisa menghafal, apa artinya?
Master menjawab: Ujian mimpi! (Oh, setelah lulus ujian, apakah akan ada hal yang baik?) Tentu saja. Setelah lulus ujian, tingkat pembinaannya akan meningkat, artinya dia sudah mendekati beberapa hal baik, semakin mendekat. Orang yang membina pikiran pada dasarnya memiliki pahala yang baik, ada Dewa Pelindung Dharma yang melindunginya. Jika dia dapat melewati rintangan-rintangan ini, artinya dia akan semakin baik (Oh, dia berkata bahwa kedua orang tersebut tidak bisa menghafalkan, hanya dia sendiri yang bisa menghafalkan) Dia berhasil dalam ujian mimpinya (Oh, terima kasih)